
Fais Afrianto. (Foto: Dok Pribadi)
PALU, METROSULAWESI.NET - Ketua Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kota Palu, Fais Afrianto, menaruh harapan besar terhadap bakal calon Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) periode 2025-2030.
Menurutnya, sosok yang akan memimpin KONI Sulteng ke depan harus memiliki sikap profesional, berintegritas, serta benar-benar memahami dunia olahraga.
Harapan tersebut disampaikannya seiring dengan agenda pemilihan Ketua KONI Sulteng yang dijadwalkan berlangsung tahun ini. Fais menekankan bahwa pemimpin terpilih harus mampu mempertahankan dan meningkatkan prestasi olahraga Sulawesi Tengah, terutama dalam menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXII di Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Nusa Tenggara Timur (NTT). Selain itu, kesejahteraan atlet dan pelatih juga harus menjadi prioritas utama.
"Ketua KONI yang baru harus memiliki pengalaman dalam mengurus cabang olahraga. Ia harus memahami potensi dan kondisi keolahragaan di daerah ini serta mampu membangun sinergi dengan pemerintah," ujar Fais kepada wartawan Senin (10/3/2025).
Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya sistem pembinaan atlet yang terkoordinasi dengan baik. Menurutnya, jika KONI Sulteng dipimpin oleh sosok yang profesional dan kredibel, maka pembangunan olahraga bisa berjalan lebih baik, mulai dari tahap pembibitan, peningkatan rutinitas kompetisi, hingga pencapaian prestasi di tingkat nasional maupun internasional.
"Jadi, harus dipimpin oleh orang yang tidak hanya mengejar prestasi di PON, tetapi juga memiliki kepedulian terhadap kesejahteraan atlet, pelatih, serta kemajuan olahraga di Sulteng secara menyeluruh," tambahnya.
Fais juga berharap, siapa pun yang nantinya terpilih sebagai Ketua KONI Sulteng, bisa memberikan perhatian lebih terhadap PASI, khususnya dalam hal pengembangan atlet serta peningkatan fasilitas atletik.
"Kami di PASI Kota Palu siap berkolaborasi untuk menggelar event lari berskala nasional maupun internasional demi kemajuan olahraga di daerah ini," tutupnya.
Reporter: Adi Pranata
Editor: Udin Salim

LEAVE A REPLY