Home Hukum & Kriminal Cegah Pelajar Terlibat Geng Motor, Polsek Palu Barat Rutin Sambang Sekolah

Cegah Pelajar Terlibat Geng Motor, Polsek Palu Barat Rutin Sambang Sekolah

341
0
Social Media Share
Cegah Pelajar Terlibat Geng Motor, Polsek Palu Barat Rutin Sambang Sekolah

Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang SH MH saat memberikan arahan kepada pelajar agar tidak terlibat geng motor di salah satu sekolah. (Foto: Dok. Polsek Palu Barat)

PALU, METROSULAWESI.NET - Kepolisian Sektor (Polsek) Palu Barat rutin melakukan kegiatan sambang di sejumlah sekolah-sekolah yang ada di wilayah Kecamatan Palu Barat dan Ulujadi, sejak maraknya kasus geng motor, yang diungkap Kepolisian Resort Kota (Polresta) Palu, pekan kemarin.

Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang SH MH kepada jurnalis metrosulawesi.net, Jumat, 19 Januari 2024, menjelaskan bahwa giat sambang ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pelajar tentang pentingnya menjauhi keterlibatan dalam kelompok geng motor.

“Serta memberikan sosialisasi kepada pelajar yang sekolahnya dikunjungi agar tidak terlibat dalam ajakan bergabung dengan kelompok geng motor, baik melalui grup Whatsapp, Facebook maupun media sosial lainnya,” ucapnya.

"Kegiatan ini merupakan upaya preventif untuk mencegah pelajar terlibat dalam perilaku negatif seperti bergabung dengan geng motor. Kami ingin menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di sekitar sekolah," ucapnya.

AKP Rustang juga menyampaikan, dirinya berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada pelajar, serta membantu menciptakan lingkungan sekolah yang positif dan bebas dari dampak buruk kelompok geng motor. 

“Upaya ini merupakan bagian dari strategi kepolisian dalam mendukung pembentukan generasi muda yang berkualitas dan berintegritas,” tutupnya.

Reporter: Djunaedi

tengah 1