
SERAH TERIMA - Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin memimpin langsung serah terima jabatan sejumlah perwira dan Bintara di jajaran Kodim 1307/Poso, Rabu 10 Januari 2024. (Foto: ISTIMEWA)
POSO, METROSULAWESI.NET - Dandim 1307/Poso Letkol Inf Hasroel Tamin memimpin langsung serah terima jabatan sejumlah perwira dan Bintara di jajaran Kodim 1307/Poso. Mereka bertukar posisi sebagai Danramil ataupun tukar posisi antara Danramil dan Perwira Staf bertempat di lapangan Indoor Makodim 1307/Poso, Rabu 10 Januari 2024.
Adapun pejabat yang dirotasi di antaranya: Kapten Czi Muh. Basir Manra yang semula menjabat Danramil 1307-10/Lore Utara kini menjabat Danramil 1307-01/Poso Kota, Kapten Inf Muh Jabir yang semula menjabat Danramil 1307-08/Ulubongka kini menjabat Danramil 1307-10/Lore Utara.
Kemudian, Kapten Inf Safaruddin yang semula menjabat Pasi Ter Kodim 1307/Poso kini menjabat Danramil 1307-04/Tojo, Kapten Inf Iston Sihotang yang semula Perwira Kodim kini dipercaya mengemban jabatan baru sebagai Danramil 1307-05/Ratolindo.
Sementara, Lettu Inf Sunarno yang semula menjabat Danramil 1307-05/Ratolindo kini menjabat Pa Sandi Kodim 1307/Poso, kemudian Peltu Adi Nurhidayat yang semula menjabat Plh. Danramil 1307-04/Tojo kini menjabat Plh. Danramil 1307-08/Ulubongka.
Dalam sambutannya, Letkol Inf Hasroel mengucapkan selamat kepada para Perwira dan Bintara yang menduduki jabatan baru sebagai Perwira Staf, Komandan Koramil maupun Plh. Danramil jajaran Kodim 1307/Poso.
Menurutnya, pergeseran jabatan di lingkungan instansi TNI Angkatan Darat merupakan hal biasa dan lumrah karena bertujuan agar mendapatkan kreatifitas maupun semangat ditempat yang baru juga untuk kebaikan dan kemajuan TNI.

LEAVE A REPLY