Home Sulteng Mayat Yang Ditemukan di Kebun Kopi Ternyata Masita Warga Tojo Unauna

Mayat Yang Ditemukan di Kebun Kopi Ternyata Masita Warga Tojo Unauna

1,375
0
Social Media Share
Mayat Yang Ditemukan di Kebun Kopi Ternyata Masita Warga Tojo Unauna

Mayat berjenis kelamin perempuan yang ditemukan di Kebun Kopi. FOTO: TANGKAPAN LAYAR

PALU, METROSULAWESI.NET- Sosok mayat perempuan yang ditemukan di Dusun Karumba, Kebun Kopi, Desa Nupabomba, ternyata bernama Masita (40 thn), warga Kelurahan Muara Toba, Kecamatan Ratolindo, Kabupaten Tojo Unauna.

Dikutip dari akun facebook Trisna Levia Simon, Masita adalah warga kelahiran Desa Sioyong, Kabupaten Donggala. Sesaat setelah ditemukan jenazah langsung dievakuasi ke RS Bhayangkara Polda.

Jenazah Masita ditemukan oleh Nawir saat mendatangi kebunnya di KM 13 Kebun Kopi pada Ahad 1 Desember 2024 pukul 07.30 Wita.

Saat ini Nawir berniat ingin memetik kemiri, saat itu pula di melihat sosok mayat terlentang dengan menggunakan tentop warna hitam bitnik putih, dipadu dengan celanan panjang abu-abu.

Nawir kemudian langsung melaporkan penemuan mayat itu ke Bhabinkamtibmas bersama pemerintah ds. Nupabomba. Bhabinkamtibmas setelah mendapat informasi itu kangsung menghubungi Kapolsek Labuan.

Pada pukul 11.30 Wita, personil Polsek Labuan yang dipimpin langsung Kapolsek Labuan tiba di TKP dan mengamankan TPK (tempat kejadian perkara) dengan memasang garis polisi. Jenazah kemudian dievakuasi dari jurang di lokasi kebun milik Nawir  untuk kemudian dibawa oleh  ambulans milik Puskesmas Wani Tanantovea ke RS Bhayangkara untuk divisum. (din)

 

tengah 1