Home Ekonomi Menu Ice Tape Latte Hotel Santika Palu

Menu Ice Tape Latte Hotel Santika Palu

189
0
Social Media Share
Menu Ice Tape Latte Hotel Santika Palu

Ice Tape Latte Hotel Santika Palu. (Foto: IST)

PALU, METROSULAWESI.NET - Sambil memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, kini Hotel Santika Palu menghadirkan menu minuman baru yang sudah pasti tidak kalah menarik dengan menu minuman sebelumnya. 

“Tetapi jauh lebih beda dari pada minuman sebelumnya,” kata Public Relations Hotel Santika Palu, Ketut Sandrini, Senin, 19 Agustus 2024.

Dikatakan, minuman ini dibuat dari bahan dasar tape singkong dan fresh milk yang ditambah dengan sirup perasa agar lebih memberi kesan yang manis di beri nama “Semangat Merah Putih”.

“Olahan tape singkong dan fresh milk yang ditambah dengan kopi dapat memberikan rasa yang berbeda rasa tape yang berpadu dengan khasnya rasa kopi,” katanya.

Minuman Semangat Merah Putih dan Ice Tape Late kali ini yang menjadi ide inspirasi Hotel Santika Palu untuk memberikan rasa baru bagi para pengemar minuman. 

“Minuman Promo ini tersedia setiap hari di Topaz Kafe dan selama bulan Agustus,” ujarnya.

Oleh karena itu, bagi masyarakat yang penasaran dengan Minuman Promo Santika Palu dapat langsung menikmatinya Di Topas Kafe atau Spinel Lobby Lounge yang dibandroll dengan harga Rp. 38.000,-/nett. 

“Buruan rasakan sensasi minuman promo bulan ini yang tidak kalah nikmatnya dengan minuman lainnya,” jelasnya. 

Pelanggan dan tamu hotel dapat menghubungi bila ingin pesan antar di nomor (0451) 424888 atau Resepsionis 082197263666. Saat ini para tamu pun tidak perlu takut untuk ketinggalan promo.

“Karena berbagai info dan promo terbaru kini sudah dapat dilihat melalui akun instagram Hotel Santika Palu yaitu @santikapalu,” pungkasnya.

Reporter: Fikri Alihana
Editor: Syahril Hantono

tengah 1