
Pelatih 1 pergatsi Sulteng saat memantau latihan Mandiri Atlet PON di Buol. (Foto: ist/Pergatsi Buol).
BUOL, METROSULAWESI.NET - Pergatsi Sulteng yang diwakili, Asbudianto, pelatih 1 Pergatsi Sulteng untuk PON Aceh-Sumut 2024, melakukan kunjungan ke Kabupaten Buol pada hari Minggu (11/02/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk memantau langsung latihan mandiri para atlet PON Pergatsi Sulteng yang berdomisili di Kabupaten Buol.
Sebanyak enam atlet PON Pergatsi Sulteng yang berdomisili di Kabupaten Buol dan tampil di kategori beregu putra mendapat kesempatan untuk dipantau langsung oleh Asbudianto. Dalam kunjungannya, Asbudianto disambut oleh para atlet beserta ketua Pergatsi Buol, Arsyad, saat latihan di lapangan Pergatsi Kantor PU Buol.
Selain memantau perkembangan para atlet, Asbudianto juga menyerahkan dana pembinaan untuk menunjang latihan mandiri mereka. Dalam sambutannya, Asbudianto menjelaskan bahwa Pergatsi Sulteng telah mencanangkan program latihan mandiri bagi para atlet sembari menunggu pelatihan terpusat.
Sesuai hasil rapat, latihan akan dimulai Februari hingga September yang dibagi dalam dua tahap yakni latihan Mandiri dan latihan terpusat "Untuk program latihan Mandiri tentu diri kita sendiri yang membina diri kita, kita yang mau juara, harapam itu ada di diri kita," kata Asbudianto yang juga wakil ketua I Pergatsi Sulteng.
Meskipun hanya berkomunikasi via online, Asbudi mengaku akan terus memantau latihan mandiri para atlet dengan mengirimkan program latihan yang harus dijalani. Ia berharap para atlet dapat memaksimalkan waktu yang tersedia untuk mematangkan program latihan mereka.
Asbudianto juga mengingatkan bahwa atlet yang lolos PON sesuai entri by name masih bisa berubah sampai Maret 2024. Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan kekompakan para atlet. "Besar harapan dari KONI Pergatsi Sulteng agar para atlet dapat mendukung suksesi Sulteng emas di PON 2024," ujar Asbudianto.
Diketahui, Pergatsi Sulteng yang saat ini diketuai Syaifullah Djafar meraih 2 Emas, 2 Perak dan 1 Perunggu saat di BK PON. Gateball Sulteng diproyeksikan meraih 3 medali emas di PON 2024. (ap)

LEAVE A REPLY