
Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Tengah, Dr. Hj. Nilam Sari Lawira (NSL) yang merupakan Caleg untuk DPR RI (tengah) saat kampanye di desa Bolapapu, Kulawi, Kabupaten Sigi pada Ahad 21 Januari 2024. FOTO: ISTIMEWA
SIGI, METROSULAWESI.NET- Di sela-sela kampanye bersama dan pasar murah, Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Tengah, Dr. Hj. Nilam Sari Lawira (NSL) berkesempatan memberikan pendidikan politik di desa Bolapapu, Kulawi, Kabupaten Sigi pada Ahad 21 Januari 2024.
Saat memperkenalkan Calon Anggota Legislatif (Caleg) Partai NasDem untuk DPRD Kabupaten Sigi Dapil 3 (Lindu, Kulawi, Kulawi Selatan, Pipikoro), NSL mengatakan kepada Caleg partai NasDem untuk sering bersilaturahmi dengan masyarakat, baik terpilih maupun tidak.
"Rajin-rajin menyapa masyarakat, tapi jangan hanya saat kampanye," kata NSL.
NSL menyampaikan kepada masyarakat Kulawi yang hadir bahwa, dirinya akan mengganti Caleg dari NasDem, jika kinerja yang diberikan tidak maksimal untuk masyarakat, atau istilah yang lebih dikenal dengan Pergantian Antar Waktu (PAW).
NSL memastikan orang yang dipilih, dan bisa membawa amanah yang diberikan. "Kalau ada nanti Caleg Partai NasDem, baik DPR-RI, provinsi, maupun kabupaten yang setelah jadi, kemudian tidak peduli dengan masyarakat. Saya pasti PAW," tegas NSL, disambut riuh masyarakat.
NSL juga mengingatkan kepada Caleg Partai NasDem untuk tidak banyak berjanji kepada masyarakat. Sebab program kerja itu wilayah eksekutif, bukan legislatif.
"DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten, itu tidak punya program. Jangan bapak dan ibu di sini sampai terbuai," ujarnya.
Maka dari itu, sambung NSL, ketika menjadi anggota legislatif harus selalu hadir dalam agenda-agenda penjaringan aspirasi masyarakat. Baik kunjungan Dapil, sosialisasi, dan reses.
Diketahui pasar murah yang digelar NSL tersebut, menyediakan sembako lengkap. Hanya dengan menukarkan kupon dan uang Rp5.000, masyarakat sudah dapat membawa pulang sembako. (*)

LEAVE A REPLY