Home Sulteng Angka Stunting di Kabupaten Donggala Kini Menurun

Angka Stunting di Kabupaten Donggala Kini Menurun

Lasamudia: Mudah-Mudahan Bisa Memenuhi Target Nasional

828
0
Social Media Share
Angka Stunting di Kabupaten Donggala Kini Menurun

Kepala Dinas P2KB Donggala, La Samudia. (Foto: Ist)

DONGGALA, METROSULAWESI.NET - Pemkab Donggala melalui Tim Percepatan Penurunan Stunting terus berupaya menurunkan angka stunting di daerah ini, untuk memenuhi target nasional yakni 14 persen.

Kepala Dinas P2KB La Samudia mengatakan, saat ini survei tahun 2024 dari kesehatan Indonesia masih berlangsung. Sehingga nanti di tahun 2025 mendatang baru diketahui berapa angka stunting di Kabupaten Donggala.

“Masih sementara survei dari kesehatan Indonesai, nanti tahun 2025 baru bisa diketahui sejauh mana progres penaganan stunting tahun 2024 di Kabupaten Donggala, nanti tahun depan baru bisa dirilis,” kata La Samudia, Jumat (13/12/2024).

Lasamudia menjelaskan Tim Percepatan Penurunan Stunting saat ini masih terus bekerja. Pada 11 Desember 2024 lalu dilakukan rapat evaluasi dengan seluruh tim percepatan penurun stunting mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan, sampai desa.

Dari evaluasi diketahui hasilnya cukup menggembirakan.

“Berdasarkan laporan E-PPBGM yang dilakukan di Posyandu sampai bulan November 2024 angka stunting Kabupaten Donggala sudah berada di 18,19%,” bebernya.

Menurutnya, jika dibandingkan angka stunting tahun 2023 yang mencapai 34%.

‘’Berarti ada penurunan angka stunting di Kabupaten Donggala tahun 2024 ini, tapi nanti finalnya nanti di tahun 2025, semoga bisa mencapai targt nasional 14%,” jelasnya.

Disinggung kecamatan terbanyak angka stunting selama tahun 2024 ini, La Samudia mengatakan Kecamatan Banawa ranking pertama dari 16 kecamatan.

“Hingga akhir tahun 2024 masih kecamatan Banawa dominasi paling banyak stunting sampai di angka 26%. Mohon doanya mudah-mudahan di tahun 2025 nanti angka stunting Kabuapten Donggala memenuhi target nasional 14%,” katanya.

Reporter: Tamsyir Ramli 
Editor: Syahril Hantono

tengah 1