Breakdance Sulteng Siap Unjuk Gigi di FORNAS VIII NTB
Federasi Dancesport dan Breaking Indonesia (FDBI) Sulawesi Tengah kembali ambil bagian di Festival Olahraga Masyarakat Nasional (FORNAS) VIII yang akan digelar di Nusa Tenggara Barat mulai 25 Juli 2025.

PALU, METROSULAWESI.NET - Federasi Dancesport dan Breaking Indonesia (FDBI) Sulawesi Tengah kembali ambil bagian di Festival Olahraga Masyarakat Nasional (FORNAS) VIII yang akan digelar di Nusa Tenggara Barat mulai 25 Juli 2025.
Tahun ini, FDBI Sulteng mengirim sembilan pegiat terbaik yang akan berlaga di sejumlah nomor pertandingan kategori Breaking dan Openstyle.
Ketua FDBI Sulteng, Samsinar Z Moga, menyebutkan para pegiat akan tampil di kategori Breaking yakni Breaking Battle 2vs2 Open Mixed, Breaking 1vs1 Open, Breaking 2vs2 U-15, Breaking 1vs1 U-15, dan B-Girl Battle 1vs1 U-15.
Sedangkan di kategori Openstyle, nomor yang diikuti meliputi Openstyle 2vs2 Open Mixed, Openstyle 1vs1 Open Mixed, dan Openstyle 1vs1 U-15.
Adapun sembilan pegiat yang akan mewakili Sulawesi Tengah adalah Muhammad Abdi Zaman, Miftah Farid, Ardiansyah, Moh Fadel, Muh Dimas Wahyudi M, Aisyah Davina Tumengkol, Kevin Praditya Permana, Risky Aditya, dan Cakra Bey Luppo.
“Kami optimistis anak-anak bisa tampil maksimal dan membawa hasil terbaik untuk Sulawesi Tengah,” ujar Samsinar.
Reporter: Adi Pranata
Editor: Udin Salim
Apa Reaksimu?






