Pengucapan Syukur & HUT Ke 47 Tahun GPID Jemaat Bahtera Pantoloan, Walikota Palu dan Sinode GPID Resmikan Gedung Serbaguna

Gereja Protestan Indonesia Donggala (GPID) Jemaat Bahtera Pantoloan merayakan Pesta Iman Ibadah Pengucapan Syukur dan Hari Ulang Tahun ke 47 Tahun bersekutu, bersaksi dan melayani “Dalam Kasih” yang di tandai dengan Pentahbisan dan Pengguntingan Pita Gedung Serbaguna pada Minggu 2 November 2025.

Nov 4, 2025 - 20:23
Nov 4, 2025 - 20:26
 0
Pengucapan Syukur & HUT Ke 47 Tahun GPID Jemaat Bahtera Pantoloan, Walikota Palu dan Sinode GPID Resmikan Gedung Serbaguna
Gereja Protestan Indonesia Donggala (GPID) Jemaat Bahtera Pantoloan merayakan Pesta Iman Ibadah Pengucapan Syukur dan Hari Ulang Tahun ke 47 Tahun bersekutu, bersaksi dan melayani “Dalam Kasih” yang di tandai dengan Pentahbisan dan Pengguntingan Pita Gedung Serbaguna pada Minggu 2 November 2025.

PANTOLOAN, METROSULAWESI.NET– Gereja Protestan Indonesia Donggala (GPID) Jemaat Bahtera Pantoloan merayakan Pesta Iman Ibadah Pengucapan Syukur dan Hari Ulang Tahun ke 47 Tahun bersekutu, bersaksi dan melayani “Dalam Kasih” yang di tandai dengan Pentahbisan dan Pengguntingan Pita Gedung Serbaguna pada Minggu 2 November 2025.

Gereja Protestan Indonesia Donggala (GPID) Jemaat Bahtera Pantoloan yang terdiri dari 103 Kepala Keluarga dengan jumlah jiwa 342 dan dinyatakan sebagai “Jemaat Mandiri” pada tanggal 28 Oktober 1978, merupakan salah satu dari 8 (Delapan) Gereja GPID yang berada dalam wilayah pelayanan di Kota Palu, sesuai data statistik Sinode GPID per 15 Juli 2025 pasca hasil Sidang Tahunan GPID Tahun 2025 di Jemaat Alif dan Ya Kembangsari, gereja-gereja yang berada dalam lingkup Pelayanan Sinode GPID berjumlah 176 Jemaat sudah termaksud Jemaat PI dan Pos Kebaktian, dengan jumlah kepala keluarga 8.919 KK.

Gereja Protestan Indonesia Donggala (GPID) Jemaat Bahtera Pantoloan merayakan Pesta Iman Ibadah Pengucapan Syukur dan Hari Ulang Tahun ke 47 Tahun bersekutu, bersaksi dan melayani “Dalam Kasih” yang di tandai dengan Pentahbisan dan Pengguntingan Pita Gedung Serbaguna pada Minggu 2 November 2025.

Dalam perayaan dan ibadah yang dihadiri oleh Camat Tawaeli, Dr. Hendra Okto Utama, S.Hut., M.Si sekaligus melakukan penandatanganan prasasti tanda diresmikannya Gedung Serbaguna Gereja GPID Jemaat Bahtera Pantoloan mewakili Walikota Palu, H. Hadianto Rasyid, S.E yang diwaktu bersamaan sedang melaksanakan agenda kedinasan yang harus dihadiri oleh Walikota Palu, begitu juga dengan Wakil Walikota Palu, Imelda Liliana Muhidin, S.E., M.AP. 

Yang sebelumnya diawali dengan prosesi ceremony penyerahan kunci gedung serbaguna dari Panitia Pembangunan yang diwakili oleh Ketua Panitia, Oktovianes Saudale kepada Majelis Jemaat yang diwakili oleh, Wakil Ketua Jemaat Pnt. Pasqual A.S. Kesaulya, yang selanjutnya menyerahkan kepada Majelis Sinode GPID yang diwakili oleh, Pdt. Oktam Lago, S.Th., M.Si seterusnya menyerahkan kembali kepada Majelis Jemaat GPID Bahtera Pantoloan yang diwakili oleh Bendahara Jemaat, Pnt. Cyrilus Lamba sebagai penanggung jawab perawatan aset GPID di jemaat, untuk selanjutnya digunakan untuk kepentingan penatalayanan dan pemberitaan Injil Kerajaan Allah serta Kabar Kesukaan di Jemaat Bahtera Pantoloan.

Selanjutnya dilaksanakan penandatanganan Berita Acara masing-masing oleh Wakil Ketua Jemaat GPID Bahtera Pantoloan dan Majelis Sinode GPID serta saksi dari Badan Pengawas Perbendaharaan (BPP) Jemaat Bahtera Pantoloan, Stefie Nicolaas Wowor dan Badan Pengawas Perbendaharaan Sinode GPID, Grace Marlin Alipa yang merupakan satu kesatuan dari Tata Ibadah Pentahbisan serta Pengguntingan Pita Majelis Sinode Gereja Protestan Indonesia Donggala (GPID) oleh Ketua II, Pdt. Oktam Lago, S.Th., M.Si yang di dampingi oleh Pendeta Jemaat Bahtera Pantoloan, Pdt. Anitha Chris Mappadang, S.Th dan seluruh pelayan khusus Majelis Jemaat di hadapan tamu undangan serta anggota jemaat yang hadir.

Keberadaan gedung serbaguna yang beralih fungsi yang sebelumnya adalah “Gereja Lama” dan telah menjadi simbol dan icon pertumbuhan iman Jemaat GPID Bahtera Pantoloan sejak Tahun 1994 awal mula pembangunan gereja tersebut, yang mengalami musibah kebakaran pada tanggal 25 Januari 2023 dan menghanguskan bangunan gereja lama beserta rumah kostor, dan pada tanggal 15 April 2023 melalui Surat Keputusan Majelis Jemaat GPID Bahtera Pantoloan telah diteguhkan dalam pelantikan Panitia Pembangunan untuk membangun kembali gereja lama simbol dan icon pertumbuhan iman menjadi Gedung serbaguna, dengan anggaran pembangunan kurang lebih 300 juta.

“Sumber pendanaan Pembangunan Gedung Serbaguna ini berasal dari bantuan Kementerian Agama RI dan dari bantuan Dinas Kesra Provinsi Sulawesi Tengah berupa bahan dan material, serta bantuan donator mitra gereja dan dukungan spontanitas seluruh warga jemaat GPID Bahtera Pantoloan.” Cetus Ketua Panitia Pembangunan, Oktovianes Saudale dalam sambutan dan sekaligus laporan pertanggung jawaban Panitia.

Di akhir sambutan dan laporan pertanggung jawaban Ketua Panitia Pembangunan menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah mengambil bagian dalam tugas panggilan dan pengutusan serta mendukung Panitia Pembangunan sehingga pembangunan gedung serbaguna ini selesai sesuai dengan target dan harapan Majelis Jemaat serta seluruh warga Jemaat GPID Bahtera Pantoloan.

Dalam sambutan berikutnya oleh Wakil Ketua Jemaat mewakili Majelis Jemaat Harian, Pnt. Pasqual A.S. Kesaulya mengucapkan ; “Terima kasih atas kehadiran tamu undangan serta jemaat dalam Ibadah Pengucapan Syukur HUT ke 47 Tahun yang di rangkai dengan Pentahbisan dan Peresmian Gedung Serbaguna, dan kepada Panitia Pembangunan atas dedikasi serta jerih lelahnya dalam menyelesaikan tugas panggilan pembangunan gedung serbaguna sesuai dengan ekspetasi dan harapan Majelis Jemaat serta seluruh warga jemaat,” kata Penatua Ronny sapaan akrab Wakil Ketua Jemaat.

Lebih khusus kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Panitia Hari Besar Gerejawi Jemaat Bahtera Pantoloan, walaupun di tengah-tengah waktu persiapan kurang lebih 2 bulan dan ditengah-tengah keraguan beberapa orang yang pesimis akan kemampuan adik-adik pemuda dan remaja kalian mampu menjawab keraguan tersebut dengan pencapaian luar biasa demi kemulian Allah, “God Job Penatua Pemuda dan Remaja, Tuhan Yesus memberkati jerih lelah seluruh panitia,” lanjut Wakil Ketua Jemaat Bahtera Pantoloan mengakhiri sambutanya.

Di akhir sambutan dalam Ibadah Pengucapan Syukur dan Hari Ulang Tahun ke 47 Tahun, Walikota Palu yang diwakilkan kepada Camat Tawaeli, Hendra Okto Utama menyampaikan permohonan maaf Walikota Palu yang berhalangan hadir dikarenakan sedang menjalani kedinasan diluar negeri dan menyampaikan ucapan selamat atas selesainya pembangunan Gedung Serbaguna GPID Jemaat Bahtera Pantoloan serta mengharapkan agar gedung serbaguna ini menjadi tempat pembinaan mental spiritual seluruh anggota jemaat dan menjaga serta merawat dengan sebaik-baiknya.

“Bapak Walikota Palu H. Hadianto Rasyid memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada Pendeta, Majelis Jemaat dan seluruh warga Jemaat Gereja Protestan Indonesia Donggala Jemaat Bahtera Pantoloan, karena di waktu yang bersamaan beliau sedang menjalankan dinas keluar negeri, menghadiri undangan Pemerintah Kota Paris.” Ucap Hendra Camat Tawaeli.

Selanjutnya Camat Tawaeli mengucapkan ; “Selamat Ulang Tahun yang ke 47 Tahun bagi Gereja GPID Jemaat Bahtera Pantoloan, kiranya Tuhan senantiasa memberkati pelayanan kita semua.” Menutup sambutan Walikota Palu, yang selanjutnya bersama-sama dengan Ketua II Majelis Sinode Pdt. Oktam Lago melakukan penanda tanganan prasasti “Pentahbisan dan Peresmian Gedung Serbaguna GPID Jemaat Bahtera Pantoloan.”

Dalam penandatanganan prasasti oleh Camat Tawaeli dan Majelis Sinode GPID, ikut mendampingi Anggota DPRD Kota Palu, Zet Pakan, S.Sos dan Kepala Bimbingan Masyarakat Kristen Provinsi Sulawesi Tengah yang di wakili oleh, Meidy Kondo, S.Th yang di sambut tepuk tangan seluruh jemaat dan undangan yang hadir, dan dilanjutkan dengan ceremony Perayaan Ulang Tahun ke 47 Gereja GPID Jemaat Bahtera Pantoloan dalam “Bersekutu, Bersaksi dan Melayani” yang ditandai dengan peniupan lilin ulang tahun oleh Ketua II Majelis Sinode GPID bersama Camat Tawaeli.

Selesainya Ibadah Pengucapan Syukur dan Perayaan HUT Jemaat GPID Bahtera Pantoloan dilanjutkan dengan pelelangan bahan natura VIP yang dipandu oleh Wakil Ketua Jemaat Pnt. Pasqual A.S. Kesaulya serta dilanjutkan oleh Pnt. Yanne A. Rondonuwu, sebagai koordinator seksi acara serta dilanjutkan dengan jamuan kasih bagi seluruh tamu undangan yang terlebih dahulu dipimpin doa jamuan kasih oleh Pendeta Emiritus, Pdt. Jenni M.T. Kimbal, S.Th mantan Pendeta Jemaat GPID Bahtera Pantoloan periode 1999 sd. 2023.  (adv)

Apa Reaksimu?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow