Bank Sulteng Sudah Salurkan Sebanyak 15.663 Beasiswa Berani Cerdas

Penyaluran Beasiswa Berani Cerdas melalui Bank Sulteng tahun 2025 mencapai 15.663 orang, melampaui target awal yang ditetapkan sebanyak 15.106 penerima.

Oktober 8, 2025 - 06:12
 0
Bank Sulteng Sudah Salurkan Sebanyak 15.663 Beasiswa Berani Cerdas
Pelayanan penyaluran beasiswa Berani Cerdas melalui Bank Sulteng tahun 2025. FOTO: HUMAS BANK SULTENG

PALU, METROSULAWESI.NET- Penyaluran Beasiswa Berani Cerdas melalui Bank Sulteng tahun 2025 mencapai 15.663 orang, melampaui target awal yang ditetapkan sebanyak 15.106 penerima.

"Program Sulteng itu adalah komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pendidikan," kata Direktur Utama Bank Sulteng Ramiyatie melalui keterangan pers, Senin.

Dia menyebutkan, penyaluran dana dilakukan melalui seluruh jaringan Bank Sulteng di wilayah Sulawesi Tengah, termasuk Kantor Cabang Pembantu (KCP) Tinombala yang menjadi salah satu titik utama distribusi dana kepada mahasiswa dan pelajar penerima.

"Melalui jaringan kantor Bank Sulteng, termasuk KCP Tinombala, penerima dapat langsung menikmati manfaat program tanpa kendala,” ujarnya

Ramiyatie mengatakan, kerja sama tersebut merupakan bentuk dukungan konkret lembaga keuangan daerah terhadap program prioritas Pemerintah Provinsi Sulteng di bidang pendidikan.

"Kami berkomitmen memastikan penyaluran beasiswa berjalan cepat, aman, dan tepat sasaran," jelasnya.

Menurut Ramiyatie, program beasiswa Berani Cerdas merupakan salah satu inisiatif unggulan Provinsi Sulteng untuk memberikan kesempatan bagi pelajar dan mahasiswa berprestasi dari berbagai latar belakang.

"Dengan penyaluran yang telah mencapai lebih dari 15 ribu penerima, program itu diharapkan menjadi pendorong semangat bagi generasi muda agar terus berprestasi dan berkontribusi dalam pembangunan daerah menuju SDM unggul dan berdaya saing," tutup Ramiyatie. (*)

Apa Reaksimu?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow